Situs jejaring sosial Facebook kembali dilanda isu privasi. Salah satu aplikasi yang turut bertanggung jawab adalah game terkenal Farmville.
Pelanggaran privasi ini terungkap dalam investigasi independen Wall Street.
Setelah hasil investigasi keluar, Facebook dipaksa mengakui, banyak aplikasinya yang menyebabkan pelanggaran privasi dengan membocorkan akun pengguna pada sejumlah pengiklan dan organisasi pelacak internet.
Salah satu aplikasi terkenal adalah game Farmville yang turut bertanggung jawab atas kebocoran tersebut. Pejabat Facebook mengakui mereka baru menyadari isu ini.
Pejabat mengungkapkan kekhawatirannya di blog pengembang dengan mengatakan,Dalam kebanyakan kasus, pengembang tak bermaksud menyebarkan informasi ini, informasi tersebar karena detil teknis cara kerja browser.
Perusahaan ini menambahkan mereka tak menyadari pelanggaran ini hingga terungkap sekarang.
Billy A Banggawan